Satu Islam Untuk Semua

Monday, 25 January 2016

TASAWUF – Sifat dan Karakter Kekasih Ilahi


Alquran dan hadits banyak menyebutkan sifat dan karakter para kekasih Allah. Sedemikian rinci penggambaran itu hingga terkesan para wali bisa ada di tengah kita tanpa kita sadari. Terkadang mereka menampakan diri sebagai mana orang biasa secara luar, namun hatinya begitu tenggelam dalam lautan cinta kepada tuhan.

Ini diantara sifat-sifat mulia mereka yang bisa jadi cerminan bersama:

 

  • Hanya takut kepada Allah dan tidak merasa sedih dengan kehilangan apapun.

أَلَآ إِنَّ أَوۡلِيَآءَ ٱللَّهِ لَا خَوۡفٌ عَلَيۡهِمۡ وَلَا هُمۡ يَحۡزَنُونَ

“Ingatlah, sesungguhnya wali-wali Allah itu, tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati.” QS. Yunus: 62

 

  • Memiliki keimanan tinggi dan ketakwaan puncak

   ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ وَكَانُواْ يَتَّقُونَ  

“Yaitu orang-orang yang beriman dan mereka selalu bertakwa.” QS. Yunus: 63

 

  • Allah sendiri adalah wali bagi para kekasihnya.

ٱللَّهُ وَلِيُّ ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ يُخۡرِجُهُم مِّنَ ٱلظُّلُمَٰتِ إِلَى ٱلنُّورِۖ….

“Allah wali (Pelindung) orang-orang yang beriman; Dia mengeluarkan mereka dari kegelapan (kekafiran) kepada cahaya (iman) …QS. Al Baqarah: 257

 

  • Sempurnanya semua prilaku dan tiap langkahnya bernilai ibadah.

Rasulullah Saw bersabda:

“Diamnya para wali Allah adalah ibadah, pandangan mereka adalah pelajaran, perkataan mereka mengandung hikmah, dan gerak mereka di tengah masyarakat adalah sumber keberkahan.”

 

  • Tersembunyi di tengah kerumunan dan sepi dalam keramaian.

Sayyidina Ali berkata:

“Allah menyembunyikan wali-Nya di tegah manusia. Karena itu janganlah engkau merendahkan seorang Muslim, karena bisa saja ia salah seorang wali Allah.”

MA/IslamIndonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *