Satu Islam Untuk Semua

Friday, 31 March 2017

RENUNGAN JUMAT – Pentingnya Introspeksi Diri


islamindonesia.id – RENUNGAN JUMAT – Pentingnya Introspeksi Diri

 

Keniscayaan dan nilai penting introspeksi diri merupakan hal yang jelas. Ayal Al Qur’an dan riwayat banyak menyinggung persoalan ini. Para ulama akhlak juga sangat menganjurkannya.

Dan di antara kriteria ahli zikir adalah instropeksi diri dan mengoreksi perbuatannya. Hendaknya seseorang mengoreksi amal perbuatannya di penghujung hari, supaya mengetahui apakah dia benar-benar telah menjalankan tugas dan kewajibannya atau tidak.

Setelah dikaji bahwa dirinya telah melaksanakan tugas-tugasnya dan perbuatannya sesuai aturan, syarat, hendaknya dia memuji Allah Swt karena dirinya telah di anugerahi keberhasilan dalam melaksanakan tugas-tugasnya, dan berusaha di hari-hari berikutnya supaya berjalan baik dan benar.

Jika ternyata telah meninggalkan tugas-tugasnya, atau ada kekurangan dalam pelaksanaan dan menyimpang, hendaklah dia berusaha menutupi kekurangan-kekurangan dengan melakukan kebaikan-kebaikan dan amalan-amalan yang sunah, terutama salat sunah.

Dia mesti menegur dirinya karena telah meninggalkan kewajiban dan berbuat maksiat, serta memohon agar Allah Swt mengampuni dosa-dosanya.

Rasulullah Saw pernah berkata kepada para sahabatnya, “Maukah aku beritahukan kepada kalian tentang orang pintar dan orang yang paling bodoh?”

Para sahabat berkata. “Ya, wahai Rasulullah.” Beliau Saw bersabda, “Orang paling pintar (bijak) ialah yang melakukan perhitungan terhadap dirinya dan beramal untuk hari sesudah kematiannya. Sedangkan orang paling bodoh adalah yang mengikuti hawa nafsunya dan selalu memohon kepada Allah Swt apa yang dia angan-angankan.”[]

 

YS/MY/ Islam Indonesia/ Zikir, 2008

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *