Satu Islam Untuk Semua

Thursday, 01 November 2018

Anugerah Duniawi: Berkah atau Ujian


islamindonesia.id – Anugerah Duniawi: Berkah atau Ujian

 

Anugerah duniawi yang menyenangkan bisa menjadi ujian. Contoh sederhana: saat kita beranjak dari kehidupan biasa lalu menjadi kaya raya, maka akan ada orang lain yang memandang dengan heran, kagum dan bahkan iri.

Kekaguman orang lain bisa menjadi ujian karena, kalau tidak mewaspadai gerak-gerik batin, kita lantas bisa sombong. Irinya orang lain juga bisa menjadi ujian — yang dalam level akut bisa menjadi fitnah bagi keluarga kita.

Ringkasnya, kalau kita hanya memandang anugerah tetapi melupakan Pemberi Anugerah itu, maka apa yang kita peroleh akan menjadi ujian dan cobaan, untuk menguji, pertama, seberapa besar rasa syukur kita; kedua seberapa kuat sabar kita tatkala pemberian anugerah itu menjadi cobaan hidup.

Apabila hati kita tak mengarah kepada Tuhan, anugerah boleh jadi mengganggu dan menurunkan tingkat ketakwaan; namun bila kita selalu melihat pada Yang Maha Memberi, maka hati akan tetap tenang dan anugerah itu akan menjadi berkah.

Wa Allahu a’lam.

 

EH / Islam Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *