Satu Islam Untuk Semua

Wednesday, 26 April 2017

Universitas Gontor Gelar Kuliah Umum Bersama Dubes Inggris Moazzam Malik


islamindonesia.id – Universitas Gontor Gelar Kuliah Umum Bersama Dubes Inggris Moazzam Malik

 

Duta Besar Inggris untuk Indonesia, ASEAN, dan Timor Leste, Moazzam Malik, dikabarkan mengunjungi Universitas Darussalam Gontor hari ini, 26 April. Moazzam dijadwalkan memberi kuliah umum bertajuk, “Islam, Education, and United Kingdom” di hadapan civitas akademika UNIDA Gontor.

Tribunnews.com melaporkan, acara yang menurut rencana dilangsungkan pada pukul 13.00 WIB tersebut bertempat di Auditorium Lantai 4 Gedung Utama UNIDA Gontor.

Seperti diketahui, Moazzam Malik yang dikenal sebagai Dubes Inggris Muslim pertama untuk Indonesia itu akan berbicara tentang Islam dengan segala dinamikanya. Sedemikian luas pengalamannya, Moazzam pernah diberi amanat di Departemen Pembangunan Internasional Inggris. Sebagai pejabat senior di sana, Moazzam memiliki pengalaman kerja dengan berbagai mitra internasional seperti PBB dan Dana Moneter Internasional.

Pengalamannya inilah yang akan menjadi tambahan wawasan bagi mahasiswa UNIDA Gontor. Kehadiran Moazzam akan menjadi motivasi bagi segenap mahasiswa dan pemuda Muslim di seluruh Indonesia, bahwa seorang Muslim bisa berperan di kancah internasional.

Seperti dilansir portal resmi Gontor, Wakil Presiden Jusuf Kalla juga mengakui jika Pondok Modern Darussalam Gontor – yang merupakan cikal bakal UNIDA –  merupakan pesantren yang sudah bersifat nasional sejak dulu, bahkan kini sudah mendunia. Hal ini disampaikan JK saat menghadiri acara Sujud Syukur dan Pembukaan Peringatan 90 Tahun Pondok Modern Darussalam Gontor, tahun lalu.

“Gontor itu pesantren yang bersifat nasional, bahkan internasional,” kata Wapres Jusuf Kalla seperti dikutip gontor.ac.id

Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor merupakan perguruan tinggi waqaf yang berada di bawah naungan Pondok Modern Darussalam Gontor. Oleh sebab itu, dalam melaksanakan Tri Dharmanya, UNIDA Gontor mempertahankan visi, misi, dan jiwa pesantren.

Sebagai perguruan tinggi pesantren, UNIDA Gontor telah melewati perjalanan institusional yang panjang. Didirikan untuk pertama kali pada tahun 1963 dengan nama Institut Pendidikan Darussalam (IPD), kemudian berubah menjadi Institut Studi Islam Darussalam (ISID) pada tahun 1994, dan akhirnya menjadi UNIDA Gontor pada tahun 2014 melalui Surat Keputusan Menteri Pendidikan. Selama perjalanan sejarah itu, berbagai prestasi dan kontribusi kepada umat Islam, agama, bangsa dan negara telah diberikan, dan akan terus dimaksimalkan.[]

 

YS/ Islam Indonesia

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *