Satu Islam Untuk Semua

Friday, 20 February 2015

Skandal Lion Air, Pembatalan Penerbangan Berlaku Masif


Pesawat Lion Air

Maskapai swasta terbesar, Lion Air, memutuskan membatalkan seluruh rute penerbangan per malam ini, kata manajemen, guna menghindari apa yang mereka gambarkan sebagai penundaan berkepanjangan yang telah memasuki hari ketiga.

 Pembatalan ini — yang pertama dan paling masif dalam sejarah penerbangan Indonesia — berlaku untuk seluruh rute mulai pukul 17.00 WIB hingga 00.00 WIB, kata maskapai milik taipan cum penasehat presiden, Rusdi Kirana.

“Kami mohon maaf atas pembatalan penerbangan hari ini tapi langkah ini perlu diambil guna menghindari delay yang berkepanjangan. Kami pastikan bahwa bagi para calon penumpang yang ingin refund tiket maka akan memperoleh full refund 100 persen,” kata Sekretaris Perusahaan, Kapten Dwiyanto Akbar Hidayat.

Maskapai menyebut telah meminjam Rp 4 Miliar ke perusahaan pengelola bandara, PT Angkasa  Pura II, untuk mengembalikan uang tiket penumpang yang gagal terbang.

Sejak kemari, ribuan orang penumpang Lion Air terlantar di banyak bandara, utamanya Jakarta, di tengah apa yang digambarkan sebagai keterlambatan pesawat. Kemarahan calon penumpang jadi tak terbendung di tengah minimnya penjelasan dari maskapai dan kegagalan mereka memenuhi hak penumpang, termasuk penyediaan hotel dan pengaturan jadwal tervang via maskapai lain. Di Jakarta, penumpang yang marah merusak konter check-in perusahaan. Sejumlah penumpang bahkan nekad ‘menyandera’ pesawat Lion Air.

Menteri Perhubungan, Ignasius Jonan, menyesalkan insiden yang masif ini dan mengancam bakal menjatuhkan. “Sebagai sanksi awal, penghentian rute baru untuk Lion Air diberlakukan” katanya

Lion Air menargetkan penerbangan kembali normal mulai Sabtu esok.

 

 

(Ami/Antaranews.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *