Satu Islam Untuk Semua

Saturday, 25 June 2022

Setelah Meraih Penghargaan Bergengsi ‘Climate Action Project School of Excellence’ Millennia World School Diakui Sebagai ‘Common Sense School’ (Sekolah Akal Sehat)


islamindonesia.id –Setelah Meraih Penghargaan Bergengsi ‘Climate Action Project School of Excellence’ Millennia World School Diakui Sebagai ‘Common Sense School’ (Sekolah Akal Sehat)

Di penghujung tahun lalu, Millennia World School dianugerahi Climate Action Project School of Excellence, sekaligus menjadi sekolah pertama di Indonesia dan Asia Tenggara yang berhasil meraih penghargaan bergengsi tersebut.

Climate Action Project School of Excellence adalah sebuah perhargaan bergengsi yang hanya diberikan kepada 250 sekolah di seluruh dunia karena dedikasi dan kerja keras mereka yang dinilai berhasil dalam memberikan pendidikan tentang perubahan iklim (Climate Education).

Penghargaan Climate Action Project School of Excellence diadakan untuk menginspirasi anak-anak di seluruh dunia untuk membuat perubahan besar bagi bumi. Penghargaan tersebut diberikan oleh Cartoon Network and Climate Action Project yang bekerja sama dengan World Wide Fund for Nature (WWF).

Dikutip dari situs resmi Climate Action Project (https://www.climate-action.info/), Climate Action Project merupakan proyek pendidikan global gratis yang melibatkan 2,5 juta siswa di 135 negara. Proyek ini didukung oleh 15 pemerintahan negara. Proyek tersebut bertujuan untuk mengubah prilaku siswa melalui Pendidikan (khususnya terkait tentang krisis iklim-red). Proyek ini juga berkolaborasi dengan WWF dan NASA, serta di dukung oleh Jane Goodall, President Higgins, Kumi Naidoo, para ilmuwan dan publik figur, dengan dilliput oleh media di 45 negara dunia, termasuk BBC, CNN dan National Geographic.

Selain mendapat penghargaan bergengsi Climate Action Project School of Excellence, Millennia World School juga diganjar predikat sekolah digital dengan penunjukannya sebagai salah satu sebagai ‘Common Sense School’. Penghargaan ini diberikan kepada lembaga Pendidikan yang mengajarkan kewarganegaraan digital (digital citizenship) kepada kaum muda dan menciptakan budaya pembelajaran digital.

Kelly Mendoza, wakil presiden program pendidikan di Common Sense Education menyatakan ,”Kami memuji fakultas dan staf Millennia World School karena mengajarkan kewarganegaraan digital sebagai bagian penting dari pendidikan siswa mereka. Millennia World School layak mendapat pujian tinggi karena memberikan siswanya keterampilan dasar yang mereka butuhkan untuk bersaing dan berhasil di tempat kerja abad ke-21 dan berpartisipasi secara etis dalam masyarakat pada umumnya.”

Proses pembelajaran di Millennia World School didasarkan pada prinsip bahwa belajar tidak dimaksudkan untuk dibaca dan diuji tetapi malah mengalami. Melalui pembelajaran yang mendalam dan bermakna ini, anak-anak diharapkan mampu mengembangkan dan memupuk intelektual, emosional, dan kemampuan fisik, untuk menjadi individu pelopor dan pemimpin masa depan. Climate Action dan Digital Citizenship adalah beberapa program penting di sekolah yang terletak di Ciputat, Tenggerang Selatan ini. Adanya program andalan ini sebagai wujud komitmen mereka untuk ikut andil dalam rangka mengurangi jejak karbon dan menjadi warga digital yang bertanggung jawab.

AL/IslamIndonesia/Sumber gambar: Twitter @MahrukhBashir

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *