Satu Islam Untuk Semua

Saturday, 10 March 2018

PBNU dan LPOI Nyatakan Siap Perangi Hoaks


islamindonesia.id – PBNU dan LPOI Nyatakan Siap Perangi Hoaks

 

Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan Lembaga Persahabatan Ormas Islam (LPOI) menegaskan siap melawan hoaks. Karena hoaks atau berita bohong bisa memecah belah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Ketua Umum LPOI, KH Said Aqil Siroj mengatakan NU dan LPOI yang terdiri dari Persatuan Islam, Al-Irsyad Al-Islamiyah, Mathlaul Anwar, Ittihadiyah, Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI), IKADI, Persatuan Umat Islam (PUI), Himpunan Bina Muallaf Indonesia (HBMI), dan Nahdlatul Wathon mengimbau kepada warga negara Indonesia untuk menggunakan media sosial untuk hal-hal positif.

“Tidak menyebarkan berita-berita dari medsos yang tidak jelas kebenarannya,” kata Said di Kantor LPOI, Jakarta Pusat, Jumat (9/3/2018).

Dari sisi agama, penyebaran fitnah dan berita hoaks hukumnya haram. Sedang dari sisi kenegaraan dinilai dapat menghancurkan persatuan dan kesatuan bangsa serta mengancam keutuhan NKRI.

Pernyataan perang terhadap hoaks tersebut dituangkan dalam pernyataan bersama yang ditandatangani pimpinan ormas Islam yang tergabung dalam LPOI.

Pernyataan itu di antaranya menyerukan kepada seluruh masyarakat agar menggunakan media sosial untuk hal hal yang positif, tidak menyebarkan berita berita dari Medsos yang tidak jelas sumber dan kebenarannya, tidak mudah percaya berita berita yang menyinggung serta menjelek-jelekkan kelompok maupun individu, serta mengutuk kelompok yang menerbitkan media sosial untuk memecah belah NKRI, menebar berita bohong dan fitnah.

Selain itu, LPOI juga mendukung penegakan hukum kepada pelaku penyebar hoaks secara adil dan tanpa tebang pilih.

 

EH / Islam Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *