Satu Islam Untuk Semua

Tuesday, 03 April 2018

Muhammadiyah Sul-Sel: Muballig Harusnya Jaga Persatuan Bangsa di Tahun Politik, Bukan Sebaliknya


islamindonesia.id – Muhammadiyah Sul-Sel: Muballig Harusnya Jaga Persatuan Bangsa di Tahun Politik, Bukan Sebaliknya

 

 

Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sulawesi Selatan Ambo Asse menyatakan mubalig seharusnya tidak boleh melibatkan diri dalam politik, termasuk menjadi tim sukses para calon kepala daerah. Sebaliknya mereka harus menjaga umat tetap bersaudara.

“Dalam menghadapi tahun politik, mubalig seharusnya mengajak umat berkomitmen memelihara persaudaraan, kebersamaan, dan kedamaian untuk memperkuat persatuan dan keutuhan umat dan bangsa,” kata Ambo dalam sebuah acara di Makassar, Senin.

Mubalig hendaknya mengajak umat dan masyarakat menyukseskan pesta demokrasi dengan memilih pemimpin daerah atau wakil rakyat yang beriman dan bertakwa kepada Allah SWT, berakhlak jujur, adil, amanah, memihak kebenaran), dan memihak kepentingan umat.

Dia meminta mubalig tidak menjadi tim sukses para calon agar dakwahnya tidak bias atau tidak memihak.

“Mubalig Muhammadiyah harus benar-benar memberi pencerahan kepada umat dengan menyampaikan materi dakwah yang bersumber pada Alquran dan hadits Nabi Muhammad SAW yang disampaikan dengan hikmah,” tandas dia.

Netralitas membuat masyarakat menempatkan mubalig pada posisi penyampai kebenaran, tutup dia.

 

 

 

 

 

YS/IslamIndonesia/Sumber: Antara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *