Satu Islam Untuk Semua

Tuesday, 09 May 2017

Minta Penahanan Ditangguhkan, 50 Orang Siap ‘Pasang Badan’ untuk Ahok


islamindonesia.id – Minta Penahanan Ditangguhkan, 50 Orang Siap ‘Pasang Badan’ untuk Ahok

 

Kubu pendukung Basuki T Purnama (Ahok) sepertinya belum dapat menerima hasil putusan Majelis Hakim. Mereka pun berharap Pengadilan Tinggi menangguhkan penahanan Ahok.

Kuasa hukum Ahok, Sirra Prayuna mengatakan sebanyak 50 orang menjadi penjamin penangguhan penahanan kliennya usai dijatuhkan vonis 2 tahun penjara dalam perkara penistaan agama.

“Sebanyak 50 orang yang jadi penjamin macam-macam latar belakang ada juga dari politisi,” kata Si‎rra di Cipinang, Jakarta Timur, Selasa (9/5/2017).

Ia menambahkan, pihak keluarga Ahok telah membawakan pakaian dan makanan selama berada di tahanan.

“Tim penasehat hukum kita mengajukan banding sekarang ini kita daftarkan ke panitera. Tapi secara formil itu beralih ke Pengadilan Tinggi disaat itu lah berbarengan mengajukan permohonan penagguhan penahanan,” lanjutnya.

Sementara itu, situasi di luar Rutan Cipinang terus dipadati pendukung Ahok. Pihak kepolisian nampak terus berjaga-jaga di sekitar lokasi.

Massa pendukung Ahok masih terus meneriakan agar Basuki T Purnama segera dibebaskan dari Rutan Cipinang, Jakarta Timur. Untuk mengantisipasi bentrok, polisi menyiapkan mobil baracuda dan water cannon.

“Kita akan terus bertahan sampai pagi, FPI saja bisa, kenapa kita enggak bisa kaya dia (FPI) sampe pagi,” kata sang orator dengan pengeras suara di mobil komando pendukung Ahok.

Namun, jika nantinya pendukung Ahok tidak membubarkan diri sampai jam yang sudah ditentukan, polisi akan melakukan mediasi.

“Tentunya kita akan minta bubarkan, ini kan wanita semua hari ini nih, 90 persen yang datang wanita. Tentu kita akan lakukan penertiban secara terukur,” kata Kapolres Jaktim Kombes Pol Andri Wibowo.

Ia akan bernegosiasi agar massa mau membubarkan diri dari Jalan Raya Bekasi. “Ya kita negosiasi, sampai pasukan dirapikan untuk mendorong,” sambung Andri.

Selain itu, polisi juga menyiapkan beberapa kendaraan water cannon dan baracuda yang dihadapkan ke arah pendukung Ahok tepatnya di depan pintu masuk utama Rutan Cipinang.

Andry menambahkan, nantinya akan menjamin bahwa saat melakukan pembubaran massa Ahok tidak akan terjadi rusuh. “Enggaklah, ini kan perempuan semua. Kita minta tertib lah,” ucapnya.

 

EH / Islam Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *