Satu Islam Untuk Semua

Saturday, 18 November 2017

Kiai Said: Saya Himbau Muslimin Mendekati Ulama Saleh dan Penerus Ahlulbait Rasulullah


islamindonesia.id – Kiai Said: Saya Himbau Muslimin Mendekati Ulama Saleh dan Penerus Ahlulbait Rasulullah

 

Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama Kiai Haji Said Aqil Sirajd menghimbau umat Islam senantiasa mendekati ulama saleh dan habaib sebagai generasi penerus Ahlulbait (keluarga) Rasulullah. Menurut Kiai Said, tanpa peran serta ulama dan habaib dari masa ke masa, ajaran Islam tidak akan tersisa di muka bumi ini.

“Saya himbau agar umat Islam mendekat kepada habaib sebagai generasi penerus Ahlulbait Rasulullah SAW dan ulama yang saleh,” kata Alumni Pondok Pesantren Krapyak Yogyakarta ini pada suatu acara di Situbondo, Jawa Timur, beberapa waktu lalu.

Tak terkecuali di Asia Tenggara termasuk Indonesia, dakwah damai habaib berperan penting dalam tersebarnya Islam. Karena itu, umat Islam perlu menjaga warisan dakwah mereka dengan menjaga ukhuwah Islamiyah dan tidak mudah terjebak dalam perpecahan.

Pengikut Mazhab Suni dan Syiah misalnya, kata Kiai Said, adalah bersaudara dalam Islam. “Yang paling penting umat Islam Situbondo harus tetap menjaga Ukhuwah Islamiyah dengan cara melakukan silaturrahmi,” ujar Jebolan Universitas King Abdul Aziz Saudi ini.

Menurut Kiai Said, pudarnya keberadaan umat Islam di Andalusia bukan tanpa sebab. Tidak seperti di Nusantara, penyebaran ajaran Nabi Muhammad SAW di Andalusia tanpa kehadiran habaib Ahlulbait. Padahal, Kiai Said bilang, umat Islam di wilayah yang sekarang disebut Spanyol itu sempat eksis selama delapan ratus tahun.

Dalam konteks ini, Kiai Said mengajak umat Islam Indonesia menghargai dan berterima kasih jasa-jasa habaib yang telah membawa dan mensyiarkan Islam yang ‘rahmatan lil alamin’ ke berbagai penjuru dunia termasuk ke Tanah Air.[]

 

 

YS/ IslamIndonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *