Satu Islam Untuk Semua

Friday, 14 March 2014

Iran Ajak Indonesia Atasi Radikalisme


BBC

Menteri Luar Negeri Republik Islam Iran, Mohammad Javad Zarif mengajak pemerintah Indonesia untuk sama-sama mengatasi radikalisme. Hal itu dikemukakan Zarif dalam jumpa pers usai pertemuan bilateral dengan Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa di Jakarta, seperti dikutip dari BBC Indonesia pada Jumat (14/03).

Menurut Zarif, mengatasi radikalisme merupakan kunci untuk menghentikan tindak kekerasan. “Kita harus bekerja sama untuk mengatasi intoleransi, ekstremisme dan kekerasan untuk mewujudkan perdamaian dan stabilitas,” kata Zarif.

Indonesia dan Iran telah menjalin hubungan sejarah, budaya, dan agama yang sangat panjang dan saling terkait selama lebih dari seribu tahun.

Kedua negara memiliki lebih dari 50 perjanjian kerja sama di segala bidang. Sementara itu, kedatangan Zarif ke Indonesia kali ini atas undangan Marty Natalegawa untuk membahas isu-isu bilateral, juga menjelaskan tentang sikap Iran mengenai program nuklir.

Terkait nuklir, Zarif mengatakan bahwa pihaknya akan tetap melaksanakan program nuklir yang selama ini sudah ada, “Kami (Iran) tidak akan menutup program nuklir kami, titik. Tidak akan ada perlucutan program dan saya tidak percaya jika hal itu berguna karena Iran punya teknologinya, Iran punya ilmuwannya, Iran mampu,” kata Zahir.

“Saya percaya tidak sulit untuk menghapus keraguan (tentang program nuklir Iran) jika ada rasa percaya dan jika orang memang ingin diyakinkan, tapi jika tidak maka tidak akan ada gunanya,” tambahnya.

 

Sumber: BBC Indonesia

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *