Satu Islam Untuk Semua

Tuesday, 12 June 2012

Ini Dia Password Terpopuler di Dunia


London – Password paling populer di dunia berhasil terungkap. Sayangnya, password ini pula menjadi kata sandi paling mudah ditebak.

Menurut hasil studi terbaru pada 10 ribu kata yang digunakan untuk masuk ke suatu situs, hampir 5% pengguna komputer memilih kode sederhana. Beberapa diantara kata-kata ini, merupakan kata yang tak pantas dan vulgar. Demikian seperti dikutip dari DailyMail, Senin (11/6).

Konsultan keamanan IT, Mark Burnett menunjukkan bahwapemilihan kata sandi ini mempermudah para peretas (hacker) melakukan pekerjaannya.

“Meskipun ada 10 ribu password yang digunakan 98,8% pengguna mudah ditebak, tapi ada juga 2.342.603 atau 99,6% kata sandi unik yang baru digunakan 0,18% pengguna,” ungkapnya.

Di posisi pertama, kata ‘password’ menjadi kata paling banyak digunakan. Menyusul ‘123456,’ ‘12345678,’ ‘1234,’ dan ‘qwerty’. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *