Satu Islam Untuk Semua

Tuesday, 11 December 2018

Gusdurian Terima Penghargaan Asia Democracy and Human Rights 2018


islamindonesia.id – Gusdurian Terima Penghargaan Asia Democracy and Human Rights 2018

 

 
Jaringan Gusdurian menerima  Asia Democracy and Human Rights Award 2018 di Taiwan. Penghargaan dari The Taiwan Foundation for Democracy ini diberikan langsung oleh Presiden Republik China Taiwan, Tsai Ing-wen, kepada Koordinator Sekretariat Nasional Jaringan Gusdurian Alissa Wahid.

“Penghargaan ini secara khusus kami dedikasikan kepada seluruh pejuang HAM di Indonesia dan seluruh dunia yang selama tidak kenal lelah terus berjuang menegakkan keadilan, demokrasi, dan HAM,” tulis Sekretariat Nasional Jaringan Gusdurian di situs resminya, Gusdurian.net, 10 Desember.

Gusdurian adalah sebutan untuk para murid, pengagum, dan penerus pemikiran dan perjuangan cendekiawan muslim KH. Abdurahman Wahid yang akrab disapa Gus Dur. Selain mendalami pemikiran Gus Dur, komunitas ini berupaya meneruskan perjuangan yang telah dirintis olehnya sesuai dengan konteks tantangan zaman.

Menurut Taiwan Foundation for Democracy, Gusdurian telah bekerja mempromosikan dialog antaragama, multikulturalisme , konsolidasi masyarakat sipil, toleransi, demokrasi, dan hak asasi manusia. Dengan berpegang pada sembilan nilai utama Gus Dur, Jaringan ini tak kenal lelah berjuang untuk bebebasan beragama, hak minoritas, dan toleransi beragama.

Gusdurian juga dinilai telah melakukan intervensi yang berarti terhadap masalah diskriminasi di Indonesia dengan membela mereka yang menjadi korban. Jaringan Gusdurian juga menjadi salah satu organisasi terkemuka dalam memerangi radikalisme dan intoleransi di Indonesia, termasuk mengurangi  potensi konflik komunal di negeri yang penuh dengan keragaman agama dan etnis.

“Bagi kami penghargaan ini lebih merupakan cambuk,” kata Seknas Gusdurian. “Cambuk keras agar kami tidak berhenti dan terus bekerja.”

 

 

 

YS/islamindonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *