Satu Islam Untuk Semua

Tuesday, 12 May 2015

Di Makassar, Panglima Tekankan Sinergi TNI & Polri


032839_moeldoko2Prajurit Tentara Nasional Indonesia dan Polisi Republik Indonesia harus bekerjasama dengan baik dan bisa membangun ’emosi bersama’, kata Panglima TNI berharap bersatunya semua unsur negara untuk kemajuan bangsa.

“Saya selaku Panglima TNI menginginkan supaya ego sektoral ditinggalkan, kalau kita berbicara NKRI maka itulah arah yang kita tuju”, kata Jenderal Moeldoko di hadapan 2.039 Prajurit TNI dan Polri di Batalyon 700/Raider Makassar, Senin.

Didampingi Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti, Paglima mengatakan, perseturuan oknum TNI dan Polri — yang ia gambarkan sebagai ‘membangun ego sektoral’ — hanya menjauhkan institusi dari kepentingan nasional, melemahkan diri dan bangsa.

“Untuk itulah pada saat saya menjadi Panglima TNI, program saya adalah bagaimana menghilangkan ego sektoral itu, baik yang ada di TNI AD, TNI AL dan TNI AU,” jelas Moeldoko.

TNI dan Polri adalah pilar dalam membangun persatuan bangsa ini, katanya.

Sang Jenderal juga mengatakan, Indonesia bisa membangun semua bidangi dengan baik sepanjang stabilitas nasional tidak terganggu dan investor pun mau datang.

MA/Detik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *