Satu Islam Untuk Semua

Thursday, 18 February 2016

Bom Mengguncang Ankara, Setidaknya 28 Tewas


Sebuah bom yang diduga berasal dari mobil Rabu 17 Februari kemarin mengguncang Ibukota Turki, Ankara. Sedikitnya 28 orang dilaporkan tewas akibat ledakan besar yang terjadi, disamping mengakibatkan setidaknya 61 luka-luka dan kerusakan parah pada gedung-gedung sekitar.

Media Turki melaporkan bahwa ledakan itu terjadi di dekat komplek militer di pusat Ankara. Beberapa saat setelah kejadian, sejumlah pengguna media sosial mengunggah foto-foto yang memperlihatkan asap tebal membumbung ke angkasa di pusat kota.

Sejumlah saksi menyatakan suara ledakan dapat didengar dari berbagai sudut Ankara. Mereka juga menyebutkan bahwa kobaran api juga terlihat dari kejauhan.

Sejauh ini tidak ada organisasi yang menyatakan bertanggungjawab atas peristiwa tersebut. Tapi sejumlah kalangan menduga keterlibatan Turki dalam konflik di Suriah telah mulai membawa dampak negatif bagi keamanan negeri tersebut. Pada Oktober 2015 silam, dua ledakan besar memakan korban sekitar 100 nyawa dan melukai 240 orang.

Turki selama ini banyak dituding memfasilitasi masuknya ribuan warga negara asing ke Suriah dalam rangka menjatuhkan rezim Assad. Api konflik di Suriah pun mau tak mau ikut menjalar ke Turki yang secara terang-terangan menyatakan permusuhan atas Presiden Assad.

195177Image1

AJ/Berbagai sumber

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *