Satu Islam Untuk Semua

Wednesday, 14 January 2015

Anies Baswedan: Direktorat Keayahbundaan Akan Dibentuk


Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan.

Direktorat ‘Keayahbundaan’ akan dibentuk, kata Anis Baswedan, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada Rapat Kerja Nasioanal (Rakernas) Tamansiswa. Rencana pemerintah itu diduga akan mengubah cara pendekatan orangtua dalam mendidik anak.

Dilansir beritasatu.com, kemarin (13/01), Anies menyatakan bahwa “Direktorat keayahbundaan harus disiapkan secara sistematis. Pendidikan bukan hanya tugas pemerintah, melainkan kita semua.”

Direktorat Keayahbundaan akan berada di bawah naungan Direktorat Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan Informal.

Orang tua, kata Anies, memiliki peran sangat penting dalam mendidik anak. Untuk itu, Tamansiswa dapat membuat terobosan baru bagaimana cara mendidik orangtua untuk bisa diajar.

Direktorat yang dimaksud bukan dalam bentuk sekolah orangtua, melainkan orang tua punya rujukan untuk dididik, tegas mendikbud.

(Ami/Berita Satu)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *