Satu Islam Untuk Semua

Saturday, 08 August 2015

13 Jurus Sakti Muhammadiyah pasca Muktamar Makassar


Muhammadiyah mengajak umat Islam Indonesia mengurangi konflik horizontal dan membatasi gerakan takfiri, kata pejabat organisasi dalam penutupan Muktamar ke-47 lembaga, Jumat sore, di Makassar.

“Muhammadiyah mengajak umat Islam untuk mengadakan dialog intraumat Islam serta mengembangkan pemahaman tentang perbedaan agama dan bersosialisasi meminimalisir konflik horizontal,” kata Din Syamsuddin selaku pimpinan sidang muktamar, seperti dikutip metrotvnews.com.

Rekomendasi ini akan ditindaklanjuti oleh pengurus pusat Muhammadiyah yang baru, katanya.

Berikut ringkasan 13 rekomendasi tersebut:

  1. Membudidayakan ilmu untuk membangun masyarakat yang lebih ilmiah dan berpikir rasional.
  2. Toleransi antar umat beragama dan menjauhkan masyarakat dari konflik horizontal. Salah satu caranya dengan memerangi kelompok radikal dan memasyarakatkan dialog.
  3. Mengangkat daya saing Indonesia sebagai negara Muslim terbesar.
  4. Penyatuan kalender Islam untuk meminimalisir perbedaan penentuan awal bulan hijriah.
  5. Pelayanan dan pemberdayaan masyarakat rentan seperti difabel dan lainnya.
  6. Ikut serta dalam pengendalian peredaran narkoba.
  7. Ikut dalam penanggulangan dan pencegahan bencana alam.
  8. Mendesak pemerintah memaksimalkan bonus demografi sebagai penanggulangan masalah pengangguran.
  9. Gerakan lawan korupsi berjamaah; ajakan membersihkan diri dari korupsi sejak dini.
  10. Jihad konstitusi untuk melindungi konstitusi demi kelanjutan bangsa.
  11. Mitigasi dan adaptasi perubahan iklim yang berpotensi menimbulkan konfil ke ranah yang lebih luas seperti ekonomi, sosial, dan politik.
  12. Pemanfaatan teknologi komunikasi.
  13. Melawan perdagangan manusia dan mendukung perlindungan buruh migran.

Muhammad/islamindonesia. foto: metrotvnews.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *