Satu Islam Untuk Semua

Thursday, 23 August 2018

HIKMAH – Jangan Takut Didatangi Orang Susah


islamindonesia.id – Jangan Takut Didatangi Orang Susah

 

Bukan hal baru di negeri kita, jika di pintu gerbang pabrik atau perusahaan terdapat tulisan, “Tidak Menerima Permintaan Sumbangan dari Pihak Mana pun.” Tapi apa jadinya jika di pabrik atau perusahaan tertentu justru terdapat tulisan, “Siapa pun yang Butuh Sumbangan, Silakan Datang!” ?

Mungkin kita akan berujar, pemilik perusahaan itu termasuk jenis manusia dermawan yang anti mainstream. Atau minimal banyak orang akan bertanya-tanya, “Bagaimana kalau para peminta sumbangan berebut berdatangan? Apa tidak bakal tambah merepotkan?”

Tapi adakah di antara kita yang menyadari dan yakin bahwa banyaknya pihak yang minta sumbangan justru pertanda bakal datangnya juga banyak rezeki? Bahwa semakin banyak yang datang kepada kita meminta bantuan kita, maka insya Allah akan semakin banyak pula rezeki yang akan diberikan Allah kepada kita? Atau pertanyaan sederhananya: mungkinkah Allah ‘mengirim’ atau mempertemukan orang yang kesusahan dan sedang membutuhkan bantuan dengan kita, kalau kita tidak bisa membantu mereka? Tidakkah kita berpikir sebaliknya: kalau kita didatangi orang yang sedang kesusahan, itu tandanya Allah sudah mempersiapkan kita untuk bisa membantunya?

Banyak dari kita kadang merasa takut didatangi orang yang sedang ditimpa kesusahan, karena logika berpikir kita memandang bahwa merekalah yang butuh bantuan, dan karenanya bakal merepotkan kita. Tahukah kita bahwa sebenarnya, justru kitalah yang membutuhkan mereka? Kok bisa?

Suatu hari Rasulullah SAW menyampaikan kepada para sahabatnya, bahwa orang-orang miskinlah yang kelak akan memiliki kekuasaan.

Sahabat bertanya, “Kekuasaan apa ya Rasulullah..?”

Rasulullah SAW menjawab, “Di hari kiamat nanti akan dikatakan kepada mereka, tariklah mereka yang pernah memberimu makan walau sesuap, minum walau seteguk, ilmu walau setetes, dan pakaian walau selembar. Peganglah tangannya dan tuntunlah ke surga…”

Nah, masih takut didatangi orang yang sedang kesusahan dan membutuhkan bantuan kita?

Semoga kita semua tergolong insan Mukmin yang gemar memberikan bantuan kepada sesama yang sedang kesusahan dan butuh pertolongan, semata untuk memperoleh keridhaan Tuhan.

 

EH / Islam Indonesia

One response to “HIKMAH – Jangan Takut Didatangi Orang Susah”

  1. Muhammad says:

    Assalamu’alaikum
    Maaf mau bertanya tentang hadits di atas siapa yang meriwayatkan?
    *”Di hari kiamat nanti akan dikatakan kepada mereka, tariklah mereka yang pernah memberimu makan walau sesuap, minum walau SETEGUK, ilmu walau SETETES, dan pakaian walau SELEMBAR. Peganglah tangannya dan tuntunlah ke surga…”*

    Terimakasih

Leave a Reply to Muhammad Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *