Satu Islam Untuk Semua

Wednesday, 21 June 2017

Kurma Ruthab Berkhasiat Suburkan Kandungan


islamindonesia.id – Kurma Ruthab Berkhasiat Suburkan Kandungan

 

Pernahkah Anda mendengar tentang kurma ruthob atau ruthab? Ini merupakan kurma muda yang disebut-sebut sebagai anugerah Allah SWT khususnya untuk kaum wanita. Tak heran jika harganya pun sangat mahal, antara Rp. 250.000 sampai dengan Rp. 350.000 per kilogram.

Kurma ruthob memiliki aneka warna, ada yang hijau, merah dan ada juga yang kuning, tergantung dari jenis kurmanya. Teksturnya juga sangat renyah bak buah tomat mentah, tidak seperti kurma matang yang sudah lembek dan agak liat.  Rasa Kurma ruthob tidak terlalu manis dan ada rasa sedikit sepat layaknya buah sawo.

Buah kurma ruthob dipercaya bermanfaat meningkatkan kesuburan untuk wanita. Konon, Allah SWT memerintahkan al-‘Azra, Ibu Maryam untuk memakan kurma ruthob saat sedang nifas.  Kurma ruthob memiliki kandungan hormon biostin yang berguna untuk mempercepat pendarahan pada rahim kala proses melahirkan. Buah ini kaya akan berbagai mineral penting yang sangat baik untuk meningkatkan kesuburan pada wanita.

Selain itu, kurma ruthob juga sangat baik untuk membantu produksi ASI ibu menyusui dan baik untuk pertumbuhan anak. Mengkonsumsi 7 butir kurma ini setiap pagi dengan 1 sendok makan madu organik, konon dipercaya bisa meningkatkan kesuburan secara signifikan. Layak diperhitungkan untuk dikonsumsi para wanita yang saat ini sedang mengusahakan datangnya momongan.

 

EH / Islam Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *