Satu Islam Untuk Semua

Friday, 01 January 2016

KISAH – Arti Nama Sang Nabi


Syahdan, suatu hari seorang Yanudi datang menemui Nabi Muhammad Saw. Dia penasaran dengan arti nama-nama dan julukan yang disematkan pada Rasul terakhir itu.

“Apa arti di balik nama Muhammad, Ahamad, Abu Qasim, Basyir, Nadzir dan Dai yang engkau miliki, ya Muhammad?” tanya Yahudi itu.

Beliau pun menjawab dengan santun.

“Aku dinamai Muhammad karena aku orang yang terpuji di bumi. Ahmad karena aku orang yang terpuji di langit. Aku dinamai Abu Qasim karena Allah SWT pada Hari Kiamat akan membagi manusia menjadi dua bagian. Sebagian di neraka dan sebagian lagi di surga. Siapa yang mengingkariku, baik dari orang-orang terdahulu hingga yang terakhir, maka baginya neraka. Sedangkan yang beriman kepadaku dan berikrar dengan kenabianku, maka baginya surga.” 

“Aku dinamai Dai karena aku mengajak manusia kepada agama Tuhanku, Allah. Adapun Nadzir karena aku akan memperingati dengan api neraka setiap orang yang melanggarku. Dan aku Basyir, karena sesungguhnya aku akan memberi kabar gembira dengan surga bagi siapa saja yang taat kepadaku.” 

MA/IslamIndonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *