Satu Islam Untuk Semua

Tuesday, 18 October 2016

Petisi ‘Bubarkan MUI’ Tembus 9000 Pendukung, Ma’ruf Amin: MUI Bicara Agama bukan Politik


islamindonesia.id – Petisi ‘Bubarkan MUI’ Tembus 9000 Pendukung, Ma’ruf Amin: MUI Bicara Agama bukan Politik

 

Majelis Ulama Indonesia (MUI) menegaskan, tidak ada pihak-pihak yang berusaha menekan MUI atas pernyataan sikapnya terhadap kasus Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan al-Maidah ayat 51.

“Tidak ada pihak yang menekan MUI untuk menarik pendapat dan sikap keagamaan MUI terhadap saudara Ahok terkait surah al-Maidah ayat 51,” ujar Wakil Ketua Umum MUI, Zainut Tauhid Sa’adi, saat dihubungi Republika.co.id, Ahad (16/10).

Zainut mengatakan, sebagai organisasi massa (ormas) keagamaan, MUI memiliki otoritas dan independensi dalam menyampaikan sikap dan pendapatnya. “Dan MUI tidak akan bergerak sedikit pun (bergeming) dengan sikapnya jika itu diyakini kebenarannya,” kata Zainut.

Seperti diketahui,  atas terbitnya pandangan keagamaan MUI menjelang Pilgub DKI 2017, ormas yang didirikan pada era Orde Baru ini pun mendapat sejumlah kritik dari berbagai pihak. Lembaga kajian dan pengembangan sumber daya manusia, Lakpesdam NU dan Setara Institute misalnya. Keduanya berpendapat seharusnya MUI lebih fokus kepada politik kenegaraan dan tidak terjebak dalam politik kekuasaan.

“Mungkin itu tidak disadari oleh MUI yang seolah-olah sedang menjalankan misi keagamaannya, tapi dia terperangkap di dalam permainan perebutan kekuasaan,” kata Ketua Lakpesdam NU, Rumadi, di Jakarta, seperti dilaporkan bbc.com (16/10).

Tidak hanya itu, Lepas KH. Tengku Zulkarnain membacakan pandangan keagamaan di stasiun TV terkait Gubernur Basuki Tjahaja Purnama, terbit petisi di halaman change.org bertajuk ‘Bubarkan MUI’. Terbit enam hari lalu (13/10), dukungan petisi yang ditujukan pada Presiden Jokowi ini menembus angka 9000 orang.

“Mereka yang mengatasnamakan organisasi atau lembaga swadaya masyarakat tidak seharusnya menjadi provokator dan dalang keributan permasalahan horizontal di antara masyarakat yang plural, apalagi menjadi penebar teror terhadap sesama,” kata pengantar petisi menyinggung keberadaan MUI ini.

Menanggapi kritik soal MUI yang dinilai terjebak dalam perebutan kekuasaan, Ketua umum MUI Ma’ruf Amin mengatakan persoalan yang disikapi adalah masalah agama dan bukan wilayah politik.

“Apanya yang politik. Enggak ada bahasa politiknya. MUI bilang pendapat keagamaan. Jadi tidak ada wilayah politiknya,” kata Maruf Amin kepada wartawan BBC Indonesia, Heyder Affan, melalui sambungan telepon, Minggu (16/10) malam.

Menurutnya, pihaknya tidak pernah memasuki wilayah politik, tapi Gubernur DKI Jakarta -melalui pernyataannya- yang justru disebutnya memasuki wilayah agama.

“Karena itu, MUI dituntut banyak masyarakat untuk memberikan pendapatnya terhadap masalah itu,” jelasnya.

Ditanya bahwa pernyataan MUI itu terkait erat dengan Pilkada DKI Jakarta, Ma’ruf Amin mengatakan: “Itu ‘kan dikait-kaitkan. Yang dibicarakan MUI tidak terkait pilkada, tidak terkait politik, tapi Al Maidah ayat 51.” []

 

YS /  Islam Indonesia

0 responses to “Petisi ‘Bubarkan MUI’ Tembus 9000 Pendukung, Ma’ruf Amin: MUI Bicara Agama bukan Politik”

  1. jono says:

    MUI ni Sadar Ngak Sih.. Klu keputusan MUI, Justru Menistakan Islam.. Secara Tidak Langsung Menyatakan : Islam Tidak Cocok untuk Negara Yg Berdemokrasi.. krn Harus Pilih Org Islam..

  2. jono says:

    MUI Ngak Sadar Klu Keputusannya.. Bukti MUI jadi Penista Islam sendiri.. Anggap Ahok Salah, berarti MUI anggap Almaidah 51, Bermakna Non-Islam Tidak Boleh jadi Pemimpin.. artinya Islam Tidak Cocok u/NKRI yg Berdemokrasi.. Pa ngak Mengkerdilkan Islam tu..

    • bumi says:

      YANG INGIN MEMBUBARKAN MUI ITULAH MUSUH INDONESIA YG SEBENAR NYA, DAN 4NOV INILAH MOMEN YG PALING DI HARAPKAN OLEH KELOMPOK RADIKAL YG ADA DI INDONESIA, WASPADALAH……..!!!

    • bumi says:

      YANG INGIN MEMBUBARKAN MUI ITULAH MUSUH ISLAM DAN INDONESIA YG SEBENAR NYA, DAN 4NOV INILAH MOMEN YG PALING DI HARAPKAN OLEH KELOMPOK RADIKAL YG ADA DI INDONESIA, WASPADALAH……..!!!

  3. ikshan says:

    tetap iatiqomah MUI kealiman dan kebijaksanaan para ulama gak pernah saya ragunakan. ulama adalah pewaris risalah nabi. insyallah ALLOH melindungi para ulama dari para setan2 dari golongan jin dan manusia. serta dari para manusia2 munafik.

  4. ismanlasina says:

    MUI JANGAN DIBUBARKAN, PENGURUSNYA DIGANTI KARENA SUDAH MAIN POLITIK, GARA-GARA SURAT MUI

  5. bumi says:

    YANG INGIN BUBARKAN MUI ITULAH YG TERMASUK MUSUH ISLAM DAN NKRI YG SEBENAR NYA. PADA 4 NOV MERUPAKAN MOMEN YG SANGAT DI HARAPKAN KELOMPOK RADIKAL YG ADA DI INDONESIA, WASPADALAH………dan 4nov juga termasuk keadaan yg di arah kan untuk menghambat kemajuan negara dg memakai boneka dungu si riziq, WASPADALAH…….!!!. AKU BERHARAP TNI POLRI BERTINDAK TEGAS.

  6. rama says:

    YANG INGIN BUBARKAN MUI ITULAH YG TERMASUK MUSUH ISLAM DAN NKRI YG SEBENAR NYA. PADA 4 NOV MERUPAKAN MOMEN YG SANGAT DI HARAPKAN KELOMPOK RADIKAL YG ADA DI INDONESIA, WASPADALAH………dan 4nov juga termasuk keadaan yg di arah kan untuk menghambat kemajuan negara dg memakai boneka dungu si riziq, WASPADALAH…….!!!. AKU BERHARAP TNI POLRI BERTINDAK TEGAS.

  7. abyefahmi says:

    MUI Itu isinya bukan ulama yang alim, tapi ulama-ulama yang kurang faham tentang islam dan urgensinya. jadi sy dari dulu tidak setuju sedikitpun dengan keberadaannya MUI. kalo memang tetep ada reformasi total. pilih ulama yg bener2 alim. agar fatwanya tidak ngawur

    • metal 666 says:

      MUI jngan dbubarkan tpi pmimpinya yg dgnti dg pmimpin yg mngrti ttg pluralisme dn pancasila. pergi jauh sna k iraq dinsymsudin dn riziq shihab.

Leave a Reply to abyefahmi Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *