Satu Islam Untuk Semua

Tuesday, 02 May 2023

Baca Doa Pendek ini untuk Hilangkan Was-Was


islamindonesia.id Setiapmanusia kerap mengalami perasaan cemas atau was-was. Penyakit was-was bahkan kerap melanda saat kita hendak melaksanakan shalat. Kondisi ini kemudian membuat tidak khusyuk bahkan lalai dari shalat yang kita kerjakan.

Untuk mengatasinya, terdapat beberapa bacaan zikir atau doa yang dapat dijadikan wasilah bagi setiap umat Islam, termasuk doa untuk menghilangkan perasaan was-was.

Dari sekian banyak zikir yang Rasulullah ajarkan kepada umatnya, ada beberapa zikir yang Allah jadikan wasilah bagi hamba-Nya. Salah satu doa yang bisa dibaca yaitu:

(Allahumma Inni a’udzubika minal hammi wal huzni, wal ajzi, wal kasali, wal bukhli, wal jubni, wal dhala’id daini, wa ghalabatir rijali).

Artinya: “Ya Tuhanku, aku berlindung kepadaMu dari rasa sedih serta duka cita ataupun kecemasan, dari rasa lemah serta kelemahan, dari kebakhilan serta sifat pengecut, dan beban hutang serta tekanan orang-orang (jahat).”

Doa yang dipanjatkan tidak harus menggunakan bahasa Arab. Namun bisa menggunakan bahasa apa saja, termasuk Indonesia. Artinya, boleh juga berdoa dengan bahasa daerah, atau bahasa Indonesia agar dihilangkan rasa ketakutan dan kecemasan yang menyelimuti, karena Alah mempunyai sifat Saami’ (Maha Mendengar), setiap doa yang dipanjatkan oleh hamba-hamba-Nya.

Syaikh Sulaiman al-Bujairami dalam kitab al-Bujairami ‘ala al-Khathib (Beirut: Dar al-Fikr, 1995), juz II, hal. 19 dan Imam Nawawi al-Bantani dalam kitab Nihayah al-Zain (Beirut: Dar al-Fikr, tt), hal. 57 menyebutkan sebuah doa untuk menghilangkan was-was.

Doa yang perlu dibaca sebanyak tiga kali tersebut yaitu:

(Allâhumma innî a’ûdzu bika min syaithânil waswasati khanzab).

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari Khanzab, setan pembuat was-was.”

EH/Islam Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *