Satu Islam Untuk Semua

Monday, 21 December 2015

‘Miskomunikasi’, Turki Tarik Pasukan dari Irak


Turki menarik mundur pasukannya dari Irak setelah Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, menelpon dan mendesak sejawatnya Reccep Erdogan untuk meredakan tensi ketegangan, kata diplomat Turki. 

“Turki mendukung dan menghargai kedaulatan wilayah Irak dan mengakui terjadinya miskomuniskasi dengan pemerintah Irak terkait penyebaran pasukan (Turki),” kata Menteri Luar Negeri Turki, Mevlut Cavusoglu, Sabtu. 

Penarikan terhitung Senin dan dilakukan secara bertahap, katanya. 

Sebelumnya Irak membawa kasus ini ke Jenewa, meminta PBB mengeluarkan resolusi terkait pelanggaran batas wilayah yang dilakukan Turki. 

Awal pekan lalu, Ankara mengirim ratusan tentara dan puluhan tank ke markas militer dekat Mosul, utara Irak, dengan dalih meningkatkan keamanan tentaranya yang sedang melatih pasukan Irak dan Kurdi dalam melawan ISIS. Namun Irak menyangkal telah meminta bantuan tambahan pasukan.

Muhammad/islamindonesia. Foto: intelijen.co.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *